Kejati-Kalbar.go.id
Berita

Seminar Pendidikan Dalam Rangka Memperingati Hari Guru Nasional Dan HUT PGRI Ke – 71 Tahun 2016

agusPersatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Kalbar mengadakan Seminar Pendidikan dalam rangka memperingati hari guru Nasional dan HUT PGRI ke – 71 yang diselenggarakan pada  tanggal 24 November 2016 pukul 08.00 s/d 14.00 wib. di Gedung Pertemuan Umum (Balai Botomo) Jalan Jenderal Sudirman Sanggau dengan 6 (enam) orang Nara Sumber Utama yakni dari Kejati Kalbar diwakili oleh Plh. Asintel Kejati Kalbar Agus Suroto, Polda Kalbar, Disdikbud Kalbar, LPMP Kalbar, Dewan Pakar Pendidikan Kalbar dan PGRI Kalbar.

Pada acara Seminar tersebut bertemakan dengan tema utama “Membangkitkan Kesadaran Kolektif Guru Dalam Peningkatan Mutu Pendidikan”.

Nara Sumber dari Kejati Kalbar yang diwakili oleh Plh. Asintel Kejati Kalbar Agus Suroto pada intinya menyampaikan bahwa pembangunan nasional dalam bidang pendidikan adalah upaya mencerdaskan kehidupan bangsa dan meningkatkan kualitas manusia Indonesia yang beriman, bertaqwa dan berakhlak mulia serta menguasai ilmu pengetahuan, dalam hal ini Kejaksaan juga turut mendukung melalui kegiatan Penkum (Penerangan Hukum) Jaksa Masuk Sekolah dengan memberikan pengetahuan yang berkaitan dengan hukum sehingga kelak para siswa menjadi orang yang taat hukum.

img-20161128-wa0001

Seminar tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Sanggau yang dihadiri peserta dari pengurus PGRI Provinsi dan Kabupaten / Kota, Polres Sanggau, Kejari Sanggau, Polsek se- Kabupaten Sanggau, Disdikpora Kab. Sanggau, Kantor Kemenang Kab. Sanggau dan para Pengawas Sekolah yang berjumlah 350 orang peserta.

Related posts